TAMBUN SELATAN - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-25, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Bekasi menggelar kegiatan bakti sosial, bertempat di Panti Asuhan An-Nuriyah, Desa Mangunjaya, Kecamatan Tambun Selatan, pada Rabu (6/11).
Pj. Ketua DWP Kabupaten Bekasi, Ai Holilah Jaoharul Alam, menyampaikan apresiasinya kepada perangkat daerah dan instansi terkait yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan bakti sosial ini. Kegiatan ini merupakan bentuk silaturahmi DWP Kabupaten Bekasi dengan masyarakat khususnya anak-anak yatim piatu.
“Terima kasih kepada dinas yang berpartisipasi dan Baznas yang telah memberikan dukungan kepada kami. Kegiatan ini sebagai bentuk silaturahmi dalam rangkaian HUT DWP,” terangnya.
Ia berharap, kegiatan yang diselenggarakan DWP Kabupaten Bekasi ini dapat berkontribusi dalam berbagai aspek pembangunan termasuk ekonomi sosial dan lingkungan. Diharapkan DWP Kabupaten Bekasi dapat menjadi mitra strategis pemerintah daerah, memberikan masukan dan saran untuk mewujudkan pembangunan berkelanjutan.
“Kami berharap kegiatan ini dan kegiatan lainnya yang dilaksanakan dapat memberikan kontribusi nyata untuk pembangunan Kabupaten Bekasi dan menjadi mitra strategis pemerintah daerah,” harapnya.
Sementara itu, Ketua Yayasan Panti Asuhan An-Nuriyah, Ust. H. Ilyas, berterima kasih kepada DWP Kabupaten Bekasi yang menyempatkan diri dan memberikan bantuan kepada anak-anak di yayasannya. Diharapkan pemerintah daerah dapat terus memberikan perhatiannya kepada anak-anak yatim piatu lainnya di Kabupaten Bekasi.
“Terima kasih atas kedatangannya ke yayasan kami. Semua anak-anak kami telah diberikan pendidikan baik di sekolah maupun pengajian. Semoga Pemerintah Kabupaten Bekasi terus memberikan perhatiannya kepada anak yatim piatu,” ungkapnya.
Adapun bantuan yang diberikan pada bakti sosial tersebut berupa uang tunai dari Baznas Kabupaten Bekasi dan paket sembako.
Turut hadir pada kegiatan tersebut Penasehat DWP Kabupaten Bekasi Wulur Hartanti Dedy Supriyadi, perwakilan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A), Dinas Sosial, Bagian Kesejahteraan Rakyat, Kecamatan Tambun Selatan, dan Kepala Desa Mangunjaya.
Reporter: ind
Editor: shn