Web Resmi Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kabupaten Bekasi

02 September 2024 - 04:20:43 | 554

KORPRI Kab. Bekasi Bersama Metland Cikarang Lakukan Kerjasama Penyediaan Rumah Bagi PNS

admin

CIKARANG PUSAT - Dewan Pengurus Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Kabupaten Bekasi, Dedy Supriyadi bersama PT Fajar Putra Dinasti (Metland Cikarang) dan Bank BJB melakukan penandatanganan kerjasama penyediaan rumah bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kabupaten Bekasi. Kegiatan berlangsung di Ruang Rapat KH. Mamun Nawawi Gedung Bupati Bekasi, Cikarang Pusat, Senin (2/9).


Pj. Bupati Bekasi Dedy Supriyadi mengatakan, kerjasama tersebut dilaksanakan sebagai upaya KORPRI Kabupaten Bekasi untuk meningkatkan kesejahteraan anggotanya yang ingin memiliki hunian dengan harga terjangkau. 


"Perjanjian kerjasama ini dilakukan dalam rangka meningkatkan kesejahteraan anggota KORPRI Kabupaten Bekasi untuk memiliki hunian yang baik," ujarnya dalam wawancaranya.  


Dirinya menambahkan, penawaran rumah ini diprioritaskan bagi PNS di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bekasi yang akan mengambil hunian atau investasi untuk masa depan. Menurut Dedy, dipilihnya Metland Cikarang ini karena memiliki kelebihan dari aksebilitas maupun juga dari sisi harga yang terjangkau, sehingga dapat memudahkan bagi anggota KORPRI. 


Selain itu, dengan diskon promo yang ditawarkan oleh Metland Cikarang, ia berharap bisa menambah animo atau minat dari seluruh anggota KORPRI Kabupaten Bekasi.


"Tadi ada kemudahan dan keuntungan yang ditawarkan oleh Metland Cikarang, dan juga skema pembiayaan yang cukup efektif," katanya.


Sementara itu Direktur PT Fajar Putra Dinasti, Anhar Sudrajat menyampaikan, kerjasama ini dilakukan dalam rangka membuka peluang bagi anggota KORPRI Kabupaten Bekasi untuk bisa memperoleh hunian dengan berbagai fasilitas pendukung yang mempromosikan gaya hidup sehat dan berkelanjutan. Selain itu, Metland Cikarang bukan hanya menjual rumah, melainkan membawa visi untuk masa depan yang lebih hijau dan harmonis. 


"Khusus untuk anggota KORPRI ini kita juga siap untuk membuat skema hunian yang sangat tergantung dengan kebutuhan dan kemampuan anggota KORPRI," jelasnya. 


Reporter: atn

Editor: ind

Berita Populer
Agenda
Layanan Online