Web Resmi Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kabupaten Bekasi

02 Juli 2024 - 03:24:20 | 2386

Pabrik Terbesar Frisian Flag Hadir di Cikarang, Dani Ramdan Optimis Serap Lebih Banyak Tenaga Kerja Lokal

admin

CIKARANG PUSAT - Pj. Bupati Bekasi Dani Ramdan bersama Direktur Jenderal Industri Agro Kementerian Perindustrian RI Putu Juli Ardika, menghadiri peresmian pabrik baru PT Frisian Flag Indonesia, yang terletak di Kawasan GIIC Deltamas,  Cikarang Pusat, Selasa (2/7). 


Pabrik ini akan menjadi fasilitas produksi Frisian Flag terbesar, tidak hanya di Indonesia tapi juga di dunia. Dengan investasi tahap awal sebesar 225 juta euro atau setara 3,8 triliun rupiah, pabrik ini memiliki lahan produksi seluas 25 hektare dan akan memproduksi susu cair dan susu/krimer kental manis. 


Dengan diresmikannya pabrik baru ini, Dani Ramdan merasa yakin bahwa keberadaan pabrik ini mampu memberikan dampak positif bagi perekonomian daerah terutama dalam menciptakan lapangan kerja baru di wilayah Kabupaten Bekasi. 


"Ada sekitar 1.000 tenaga kerja disini, hanya memang sebagian besar masih pengalihan pabrik di Ciracas yang saat ini ditutup, tetapi sudah ada ratusan pekerja lokalnya, apalagi ditambah tenaga outsourcing untuk tenaga security, cleaning service, kantin, dan sebagainya," katanya.


Dirinya berharap Frisian Flag bisa membuka koridornya untuk bisa juga menjadi destinasi wisata serta memberikan edukasi kepada anak-anak pelajar bukan hanya Kabupaten Bekasi tetapi di luar Kabupaten Bekasi. 


"Karena Kabupaten Bekasi tidak punya destinasi wisata alam yang menonjol. Tetapi kami punya ribuan pabrik yang itu menarik dikunjungi oleh anak-anak kita," imbuhnya. 


Selain itu, Pemkab Bekasi terus berkomitmen mendukung perkembangan industri di wilayah Kabupaten Bekasi dengan menciptakan lingkungan yang selalu kondusif bagi investor. Terbukti hingga saat ini Kabupaten Bekasi menjadi peringkat 1 investasi di Jawa Barat. 


"Selamat atas peresmian pabrik baru di Cikarang ini, semoga kita selalu berkolaborasi untuk mewujudkan visi Indonesia Emas 2045 khususnya di Kabupaten Bekasi," tukasnya.  


Ditempat yang sama, Direktur Jenderal Industri Agro Kementerian Perindustrian Putu Juli Ardika, mengapresiasi PT Frisian Flag Indonesia yang telah melakukan kemitraan dalam pemenuhan bahan baku susu segar yang melibatkan 30.000 peternak dari 20 koperasi.


Beroperasinya pabrik baru ini diperkirakan akan meningkatkan penyerapan susu segar sebesar 130 ribu liter per tahun. Hal ini tentunya akan memberikan peluang dan motivasi bagi peternak mitra di dalam negeri untuk terus meningkatkan pendapatan dan kesejahteraannya.


“Kami berharap agar PT Frisian Flag Indonesia tetap berkomitmen untuk terus berkolaborasi dan melakukan inovasi dalam mengembangkan program kemitraannya dengan peternak sapi perah, sehingga dapat meningkatkan produktivitas peternak untuk memproduksi susu segar sebagai bahan baku industri,” ujarnya.


Reporter: atn

Editor: ind

Berita Populer
Agenda
Layanan Online