Web Resmi Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kabupaten Bekasi

21 Maret 2023 - 01:51:55 | 81

Pantau Harga Bahan Pokok, Pj. Bupati Bekasi Bersama Forkopimda Tinjau Pasar Induk Cibitung

admin

CIBITUNG – Pj. Bupati Bekasi, Dani Ramdan bersama unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bekasi meninjau Pasar Induk Cibitung untuk memastikan ketersediaan dan kestabilan harga bahan pangan pokok menjelang bulan suci Ramadhan 1444 Hijriah. Senin (20/3). 


Saat peninjauan, Dani Ramdan juga melakukan dialog dan komunikasi dengan sejumlah pedagang dipasar untuk menanyakan secara langsung ketersediaan bahan pangan pokok di pasar tersebut. Tak hanya itu tinjauannya ke Pasar Induk Cibitung ini juga dilakukan sebagai upaya untuk memastikan proses revitalisasi pasar berjalan sesuai rencana. 


"Memang dalam beberapa waktu ini kami mendapatkan banyak laporan dan keluhan dari pedagang Pasar Induk Cibitung sehubungan dengan konflik internal dengan PT. Cipako yang merupakan investor ataupun pelaksana pekerjaan revitalisasi Pasar Induk Cibitung," ujar Dani. 


Untuk itu, Dani menyampaikan Pemerintah Kabupaten Bekasi bersama Forkopimda memiliki kewajiban untuk memastikan bahwa kondisi pasar ini baik dan proses revitalisasinya berjalan sesuai dengan rencana. Sehingga jika ada potensi gangguan pihaknya berkewajiban turun dan mengambil langkah-langkah yang sesuai dengan peraturan perundang-undangan. 


"Tidak hanya berdasar pada keinginan perorang maupun keinginan kelompok tetapi pada peraturan perundang-undangan," katanya. 


Dirinya menambahkan, peran Pasar Induk sendiri merupakan jantung bagi Kabupaten Bekasi yang mampu menghimpun dan menyuplai kebutuhan ke seluruh wilayah melalui pedagang-pedagang grosir, eceran bahkan sampai ke rumah-rumah penduduk. 


Ia menyebut ada tigal hal yang menjadi fokus pemerintah daerah, yakni aset pasar yang harus berjalan aman dan berfungsi dengan baik meskipun saat ini masih dalam proses revitalisasi, kemudian kepentingan pedagang harus dilindungi khususnya yang sah dan tercatat mempunyai hak untuk mengisi lapak ataupun kios, dan yang ketiga terkait kepentingan masyarakat pembeli dan masyarakat umum karena ini adalah pasar induk. 


"Artinya kalau ada problem di pasar induk maka pasar-pasar lainnya akan terganggu juga, dan ekonomi kita juga akan terganggu," imbuhnya. 


Terakhir Dani berharap, dalam pembentukan dan pemilihan Ketua Forum Komunikasi Pasar Induk Cibitung  (FKPIC) agar berjalan dengan demokratis dan sesuai dengan nilai-nilai pancasila serta saling menghargai satu sama lain. Sehingga kedepannya Forum ini dapat menjadi wadah komunikasi dalam menampung aspirasi para pedagang agar dapat lebih terorganisir dengan baik. 


“Jadi rencananya besok akan ada pemungutan suara pemilihan ketua dan pengurus forum, saya berharap berjalan dengan lancar. Jadi wadah inilah yang diakui secara resmi dalam menyampaikan aspirasi kepada pemerintah,” pungkasnya. 


Reporter : atn

Editor : shn

Berita Populer
Agenda
Layanan Online