MAJALENGKA - Pemerintah Kabupaten Bekasi terus berkomitmen melindungi seluruh masyarakat, khususnya para pekerja rentan disektor pertanian yang tidak memiliki upah untuk mendapatkan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan.
Pj. Bupati Bekasi, Dani Ramdan, saat menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi Kepala Daerah Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2023 bersama Pj. Gubernur Jawa Barat menyampaikan, bahwa pihaknya turut mendukung pelaksanaan target gerakan 1 Desa 100 Pekerja Rentan yang bertujuan untuk memperluas perlindungan pekerja dipedesaan, sesuai dengan gagasan BPJS Ketenagakerjaan.
“Arahan pertama tentang BPJS Ketenagakerjaan, sejauh ini Pemkab Bekasi juga telah menjalankan khususnya untuk pekerja rentan disektor pertanian, dan targetnya bisa dikembangkan 1 Desa ada 100 pekerja rentan dilindungi BPJS Ketenagakerjaan,” ujarnya di Bandar Udara Internasional Jawa Barat, Kertajati, Majalengka, pada Jumat (1/12).
Dengan mengusung tema “Kolaborasi dan Keterlibatan Pemerintah Daerah Dalam Meningkatkan Kesejahteraan Melalui Perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Bagi Pekerja Rentan di Provinsi Jawa Barat” ini, Pj. Bupati Bekasi menjelaskan berbagai arahan dan diskusi yang turut disampaikan oleh Pj. Gubernur Jawa Barat bersama para Kepala Daerah di kabupaten/kota se-Jawa Barat.
Dani menerangkan, arahan lain yang disampaikan diantaranya terkait pemanfaatan Bandar Udara Kertajati yang harus didorong agar memiliki kebermanfaatan secara optimal, dengan melakukan sosialisasi serta mendorong keberangkatan para ASN maupun masyarakat yang hendak berpergian melalui Bandar Udara Kertajati.
“Rakor diadakan disini sebagai bentuk dukungan dan sosialisasi kepada para perangkat daerah khususnya yang dekat dengan bandara, dengan mendorong keberangkatan para ASN dan masyarakat yang hendak berpergian bisa dari sini,” katanya.
Tak hanya itu, disampaikan pula terkait upah ketenagakerjaan buruh agar tetap bisa dijaga stabilitasnya. Serta, penyerapan anggaran menjelang akhir tahun yang diharapkan bisa lebih optimal agar APBD dapat tepat sasaran dan dinamis.
Reporter : RSM
Editor : shn