CIKARANG PUSAT - Pj. Bupati Bekasi, Dedy Supriyadi, optimis capaian realisasi keuangan maupun fisik pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Pemerintah Kabupaten Bekasi Tahun Anggaran 2024 dapat mencapai hingga lebih dari 90% di akhir tahun nanti.
Hal tersebut dikatakannya usai memimpin Rapat Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan bersama Pj. Sekretaris Daerah dan Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemkab Bekasi, bertempat di Ruang Rapat KH. Mamun Nawawi, Gedung Bupati Bekasi, Cikarang Pusat, Senin (28/10).
“Kami optimis capaian sampai akhir tahun nanti bisa di atas 90%, karena selain melaksanakan kegiatan murni, kita juga harus melaksanakan kegiatan pada APBD Perubahan TA 2024 yang waktunya terbatas,” kata Pj. Bupati Bekasi.
Pada rapat tersebut, dirinya juga memeriksa satu persatu perangkat daerah mana saja yang realisasinya belum mencapai target dan melakukan evaluasi agar segera mengintensifkan penyerapannya, mengingat saat ini sudah memasuki Triwulan IV yang sebentar lagi akan mencapai akhir tahun 2024.
“Ini kita lakukan evaluasi baik realisasi keuangan maupun fisik yang memang pencapaiannya baru sampai 61,14% dari target 80%,” tambahnya.
Ia berharap, seluruh perangkat daerah bisa melaksanakan kegiatannya masing-masing dan memaksimalkan penyerapan dengan efektif dan efisien, demi kesejahteraan masyarakat Kabupaten Bekasi.
Reporter: ind
Editor : shn