Web Resmi Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kabupaten Bekasi

15 Juli 2024 - 09:51:30 | 380

POPDA XII Tingkat Kabupaten Bekasi Resmi Dimulai

admin

CIKARANG PUSAT - Ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XII Tingkat Kabupaten Bekasi Tahun 2024 resmi dibuka. Pembukaan diawali dengan parade defile dari 23 Kontingen Kecamatan se-Kabupaten Bekasi, dilanjutkan dengan penekanan tombol sirine oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Bekasi, Dedy Supriyadi bertempat di Plaza Pemkab Bekasi, Senin (15/7).


Mengangkat tema “Sport of Harmony”, Sekda Dedy berpesan kepada seluruh kontingen untuk menjaga sportivitas dan keharmonisan dalam pertandingan, karena tujuan utamanya selain menjadi juara, pada ajang ini juga akan terjalin silaturahmi yang saling silih asah, silih asih, dan silih asuh antara satu sama lain.


“Tetap kita mengimbau kepada semua untuk menjaga sportivitas, keharmonisan, dan bukan hanya tujuan utamanya untuk menjadi juara tapi akan terjalin silih asah, silih asih, silih asuh,” pesannya.


Selain itu, ajang ini juga akan menjadi tempat bagi Pemerintah Kabupaten Bekasi dalam menjaring bibit unggul atlet muda di tingkat pelajar untuk dapat berprestasi mengharumkan nama Kabupaten Bekasi di tingkat provinsi, nasional, hingga internasional.


“Tentunya atlet terpilih ini bibit unggul dari tingkat pelajar yang dapat mengharumkan nama Kabupaten Bekasi di tingkat provinsi, nasional, bahkan internasional,” tambahnya.


Melalui ajang ini, ia berharap para atlet Kabupaten Bekasi dapat berkontribusi dalam memasyarakatkan olahraga sehingga terbentuk kebiasaan berolahraga di seluruh lapisan masyarakat.


Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan Pemuda dan Olahraga, Iman Nugraha melaporkan bahwa POPDA XII Tingkat Kabupaten Bekasi Tahun 2024 ini diikuti oleh 23 kontingen dari masing-masing kecamatan, dengan jumlah atlet pelajar putra sebanyak 1.581 orang, atlet pelajar putri sebanyak 887 orang, offisial sebanyak 567 orang, dengan total peserta mencapai 3.035 orang.


Ia berharap dengan digelarnya ajang ini akan timbul harmonisasi olahraga yang mendukung pembinaan dan prestasi olahraga di seluruh lapisan masyarakat dalam rangka membangun budaya berolahraga di Kabupaten Bekasi.


“Mudah-mudahan ada harmonisasi olahraga yang mendukung pembinaan dan prestasi olahraga serta harmonisasi seluruh lapisan masyarakat dalam rangka membangun olahraga di Kabupaten Bekasi,” harapnya.


Sebagai informasi, POPDA XII Tingkat Kabupaten Bekasi Tahun 2024 akan digelar mulai tanggal 15-22 Juli 2024 di beberapa lokasi, dengan mempertandingkan 16 cabang olahraga, antara lain atletik, bola basket, bola voli indoor, bola voli pasir, bulutangkis, gulat, judo, karate, kempo, panahan, panjat tebing, pencak silat, renang, sepak bola, tarung drajat, dan taekwondo. 


Turut hadir pada kegiatan tersebut, perwakilan unsur Forkopimda, jajaran Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemkab Bekasi, Ketua Kormi Kabupaten Bekasi, dan Ketua KNPI Kabupaten Bekasi.


Reporter: ind

Editor: shn

Berita Populer
Agenda
Layanan Online