Web Resmi Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kabupaten Bekasi

13 April 2021 - 09:06:15 | 1775

Puluhan Perwakilan Perusahaan Kabupaten Bekasi Ikuti Sosialisasi Hasil Perundingan Perdagangan Se As

admin

CIKARANG SELATAN - Puluhan perwakilan persahaan yang ada di Kab. Bekasi mengikuti Sosialisasi Hasil Perundingan Perdagangan se-Asia Tenggara, atau disebut juga ASEAN Framework Agreement on Service (AFAS) dan ASEAN Trade In Service Agreement (ATISA) yang dilaksanakan oleh Kementerian Perdagangan RI bersama dengan Pemerintah Kab. Bekasi di Holiday Inn Cikarang Jababeka pada Senin (12/4/21).

 

Kepala Dinas Perdagangan Kab. Bekasi, Muchlis, dalam sambutannya mewakili Bupati Bekasi menghimbau kepada para pelaku usaha agar dapat melakukan berbagai inovasi dan terobosan baru dalam menjalankan bisnisnya, terlebih dalam masa pandemi yang saat ini masih berlangsung.

 

"Saya menghimbau pada para pelaku usaha agar dapat memberikan inovasi dan terobosan terb6aru untuk bisnisnya, apalagi saat ini masih dalam masa pandemi," ujarnya.

 

Selain itu dirinya berharap dengan adanya sosialisasi ini dapat menciptakan peluang yang lebih luas bagi para penyedia jasa dalam negeri khususnya di Kab. Bekasi, ke sesama negara yang ada di ASEAN.

 

"Saya berharap sosialisasi hari ini dapat menciptakan peluang yg lebih luas lagi bagi para penyedia jasa khususnya di Kab. Bekasi, kepada sesama negara yang ada di ASEAN," pungkasnya.

 

Wakil Menteri Perdagangan RI, Jerry Sambuaga, menyampaikan bahwa melalui perundingan perjanjian yang sudah dilaksanakan Pemerintah RI melalui Kementerian Perdagangan RI ini dapat secara signifikan menaikan implementasi investasi jasa di dalam negeri.

 

"Manfaat melalui kesepakatan yang dilakukan ini sangat signifikan menaikan implementasi investasi jasa yang ada di dalam negeri," jelasnya.

 

Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Menteri Perdagangan RI, Jerry Sambuaga, Anggota DPR RI Komisi VI Fraksi PAN, Daeng Muhammad, Anggota DPR RI Komisi VI Fraksi PDI-P, Rieke Diah Pitaloka, serta yang bertindak sebagai narasumber yaitu Kepala Dinas Perdagangan Kab. Bekasi, Muchlis, dan Direktur Perundingan Perdagangan Jasa Kemendag, Iskandar Panjaitan.

 

Reporter: ind

Berita Populer
Agenda
Layanan Online