BABELAN - Bupati Bekasi Ade Kuswara Kunang menghadiri kegiatan Silaturahmi Nasional Ikatan Keluarga Abiturien Attaqwa (IKAA) ke-61, bertempat di Masjid Jami Attaqwa, Pondok Pesantren Attaqwa Putra, Kecamatan Babelan, pada Sabtu (12/11).
Dalam sambutannya, Bupati Bekasi menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi momentum penting untuk mempererat ukhuwah islamiyah serta memperkuat komitmen dalam membangun kontribusi nyata bagi masyarakat dan bangsa. Ia juga mengapresiasi jajaran pengurus Pesantren Attaqwa Putra yang telah berkontribusi mencetak generasi-generasi muda Kabupaten Bekasi yang berakhlak, bertaqwa, dan memahami nilai-nilai luhur.
“Saya berterima kasih kepada jajaran pengurus Pesantren Attaqwa Putra yang telah mencetak generasi muda Kabupaten Bekasi menjadi pribadi yang sukses, beriman, dan memahami nilai luhur,” tuturnya.
Selain menjadi pusat perindustrian, Kabupaten Bekasi juga terkenal sebagai wilayah yang agamis dimana pemerintah daerah, tokoh agama, dan tokoh masyarakat ikut berkolaborasi membangun Kabupaten Bekasi yang Bangkit, Maju, dan Sejahtera.
Oleh sebab itu, ia berharap dapat merealisasikan pembangunan Masjid Agung di Kabupaten Bekasi pada masa jabatannya ini.
“Mudah-mudahan kita bisa mendirikan Masjid Agung di Kabupaten Bekasi yang nantinya menjadi percontohan bagi daerah lain bahwa Kabupaten Bekasi bukan hanya industri, tapi pemerintah daerah, tokoh agama, dan tokoh masyarakat ikut berkolaborasi dalam pembangunan,” tuturnya.
Sebagai pelayan masyarakat, ia yakin jajaran pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bekasi dapat mengedepankan kepentingan rakyat dan sepenuhnya memberikan dedikasi untuk menyejahterakan masyarakat dan memajukan Kabupaten Bekasi.
Ia berharap jajaran tokoh agama dan tokoh masyarakat di Kabupaten Bekasi ikut bahu membahu mendukung dan menyukseskan program-program Pemerintah Kabupaten Bekasi.
“Saya yakin hati saya sepenuhnya untuk rakyat dan jajaran pemimpin di Kabupaten Bekasi akan memberikan dedikasinya untuk kebaikan Kabupaten Bekasi,” ungkapnya.
Reporter: ind
Editor: fiu